Minuman es merupakan minuman yang banyak dicari orang saat musim panas. Apalagi sangat cocok di tengah cuaca Cirebon yang kadang begitu sangat terik.
Beragam minuman es banyak dijual dimana-mana, termasuk minuman es campur. Di Kota Cirebon, ada minuman es campur yang patut dicoba, namanya Pink Kelanna.
Es Campur yang satu ini, baru akan dijual mulai tanggal 26 Juni 2024 mendatang. Lokasinya ada di Jalan Parkit VIII No. 66, Perumnas, Kelurahan Lapangan, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.
“Es Campur Pink Kelanna ini baru akan kita jual mulai hari Rabu, 26 Juni 2024. Pembelian baru bisa dibeli dengan cara take away,” ujar Lauw Robin Siswanto.
Robin menjelaskan, pembelian es campur spesial Pink Kelanna ini ada tiga cara metode pembelian yang bisa dilakukan, yakni melalui WhatsApp atau DM Instagram, GoFood, atau bisa datang langsung ke lokasi.
Pemesanan bisa lewat WA di nomor 087815247857 atau DM Instagram @pinkkelanna, Go Food, atau bisa datang ke rumah langsung,” katanya.
Robin menjelaskan Es Campur Spesial Pink Kelanna berbeda dari es campur pada umumnya. Selain tidak menggunakan bahan pengawet, es campur Pink Kelanna menggunakan buah-buahan segar dengan kuah yang segar.
“Dari bahan bakunya kita menggunakan buah-buahan segar seperti nangka, kelapa, nata de coco kualitas premium. Untuk kuahnya kami olah sendiri dengan resep rahasia dan tentunya segar,” ungkapnya.
“Karena tidak menggunakan bahan pengawet dan menggunakan santan yang kita peras langsung, kami sarankan untuk dikonsumsi hari itu juga. Tapi kalau ingin bisa bertahan sampai 2 hari, kita sarankan untuk dibekukan,” sambungnya.
Sebelum di jual, kata Robin, dirinya melakukan eksperimen sejak awal tahun 2024 untuk membuat kuah es campur tersebut. Karena, menurut Robin, dirinya ingin menyajikan es campur yang berkualitas dan aman di konsumsi.
“Untuk 1 porsi es campur Pink Kelanna ini saja Jual Rp 18.000. Kami tekankan, untuk kuah es campur yang kita buat, tidak menggunakan biang gula atau susu kaleng, tapi menggunakan santan asli dan gula asli,” tegasnya. (HSY)